Kegiatan Aktivasi dan Verval simPKB MGMP KKPI/Simdig JT 2

Kamis, 27 Juli 2017. Bagi Rekan-rekan guru yang sudah memiliki username dan password untuk login di aplikasi SIM PKB via online di tahun pelajaran 2017/2018 tentu saja bertanya-tanya bagaimana ciri-ciri / tanda-tandanya kalau akun guru SIM PKB kita statusnya sudah aktivasi sekaligus sudah verval atau sudah aktivasi namun belum verval dan sebaliknya, bahkan mungkin belum aktivasi sekaligus belum verval karena yang dapat mengetahui status aktivasi maupun verval kita, ketua komunitas di SIM PKB kita dapat mengetahuinya.

Untuk itulah pengurus MGMP KKPI/Simdig JT 2 mengadakan pertemuan guru-guru mata pelajaran KKPI/Simdig ataupun BP TIK SMK untuk kumpul di Aula SMK Negeri 52 Jakarta dalam kegiatan sosialisasi akun simPKB, cara aktivasi, dan cara verval serta bergabung dalam komunitas MGMP.

Hadir dalam kegiatan ini adalah Ketua Rayon JT 2 Diding Wahyudin, S.Pd, M.Si, pengurus MGMP, dan bapak ibu guru mata pelajaran KKPI/Simdig ataupun BP TIK SMK dari sekolah-sekolah negeri dan swasta di wilayah Jakarta Timur II. Jumlah sekolah SMK negeri dan swasta di wilayah Jakarta Timur sebanyak 86 sekolah yang tersebar di Kecamatan Pasar Rebo, Kecamatan Ciracas, Kecamatan Cipayung, Kecamatan Kramat Jati, Kecamatan Makasar.

Dalam sambutannya Bapak Diding menyampaikan pesan agar wadah MGMP dapat menjadi forum resmi guru-guru IT dalam mengembangkan kompetensinya untuk kemajuan sekolah dan para peserta didik, guru-guru IT harus tanggap dengan perkembangan teknologi yang berkembang sangat pesat saat ini, memberikan pengetahuan dan keterampilan yang dimiliki kepada teman-teman kerja satu sekolah agar pembelajaran yang diberikan kepada para peserta didik dapat menerapkan IT sehingga pembelajaran berbasis siswa dan PAIKEM dapat terlaksana dengan baik.

Panduan-panduan tentang simPKB dapat diunduh di https://drive.google.com/open?id=0BwVKlMfXqvW7OVFWS0ZJc1k0Nms

Referensi tentang simPKB dapat dilihat pada
1. http://www.panduandapodik.id/2017/06/cara-verval-data-di-sim-pkb.html 
2. http://www.bangsaku.web.id/2017/06/panduan-registrasi-verval-sim-pkb.html
3. https://www.youtube.com/watch?v=HcASqCPfoWQ 

Dokumentasi kegiatan dapat dilihat di https://youtu.be/kkFjpX3UEAQ

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Diseminasi Penggunaan Aplikasi dan Platform Untuk Menunjang Pembelajaran Bermakna, 1-3 September 2021